Pages

10 Strategi Menjadi Pebisnis Property dengan Modal Minim

Menjadi Pebisnis Property

Bisnis properti biasanya kebanyakan orang berfikir harus dengan modal besartetapi  tidak selamanya begitu , bahkan bisnis properti bisa dilakukan tanpa modal sama sekali  walaupun pasti kita tetap harus menyiapkan buged untuk tranport dll sendiri. Dengan skil diplomasi atau ketwrampilan berbicara yang baik  hal ini adalah modal yang sesungguhnya .Semua orang bisa berbicara tetapi hanya kemaun orang saja yang kadang membuatnya tidak berhasil. Berikut ini adalah  paparan langkah langkah atau strategi menuju kesuksesan pebisnis properti dengan modal minim.  

10 Strategy Business Property

1.  Dimulai dari Bawah ,  ketika kita memulai sesuatu dari dasar tentulah kita akan menemui banyak kegagalan, sesungguhnya itu bukan lah kegagalan, karena sejatinya hal itu adalah pembelajaran yang tidak bisa kita beli dengan uang. Dari kegagalan itu kita bisa belajar bagaimana mengatasi kesulitan yang akan datang. Tentu saja ketika anda sudah berada dikesuksesan jangan pernah melupakan pengalaman itu karena itu lah kunci awal  anda menuju kesuksesan.

2. perbanyak kolega anda dengan banyak cara seperti membuat kartu nama buatlah kesan bahwa anda seorang broker jadi ketika seseorang mengingat anda mereka akan ingat bahwa anda adalah seorang pebisnis properti. Dengan seperti itu maka jika mereka ingin membeli rumah mereka akan mengingat anda

3. Mencari  peluang dari iklan properti , biasanya banyak sekali iklan yang di sebar oleh lembaga perumahan itu adalah peluang untuk anda cobalah cari iklan perumahan yang bonefit dan coba anda memasarkan iklan tersebut kekerabat anda atau kolega anda tentunya dengan harga yang lebih tinggi sedikit untuk mendapatkan untung tetapi jangan memberi harga terlalu tinggi jika anda masih pemula.

4. Untuk awal cobalah cari teman atau kerabat anda yang sudah pernah berkecimpung dibudang ini karena hal itu akan sangat membantu . dari situ anda akan dapat banyak kenalan kontraktor rumah dan jaga hubungan baik dengan mereka karena mereka adalah salah satu aset anda. Merekalah yang nantinya akan banyak memberikan peluang penjualan kepada anda. Pelajari cara kerja mereka dan sharing seputar pengalaman mereka itu akan sangat membantu. Perhatikan tempat  dan bangunan dan berapa taksiran harganya jadi anda bisa mengira” berapa harga rumah yang akan anda jual.

5. Cari tempat perumahan permanen di sekita anda dapatkan informasi tentang perumahan itu sebanyak mungkin jika memungkin kan dekati kontraktor rumah dan jalin kerjasama agar bisnis anda berjalan dengan lancar. Carilah perbandingan harga dengan bangun dan tempat yang sebanding agar anda dapat berestimasi tentang harga rumah yang akan anda jual.lalu cari lah calon pembeli jika anda sudah mendapat kan target untuk dijual cabalah cari target pembelinya olah karena itu anda memerlukan banyak kenalan. Jika sudah berhasil menemukan pembeli cobalah bernegosiasi masalah harga disini lah skil anda di uji.

6. Buatlah kerja sama dengan kontraktor jika anda sudah berhasil menjual beberapa property sekarang kita naik ke tingatan selanjutnya yaitu menjalin kemitraan. Dalam hal ini kita harus profesional buatlah perjanjian diatas kertas agar tidak terjadi hal hal yang tidak diinginkan seperti pembayaran yang tidak sesuai atau banyak kasus kontraktor yang membawa lari uang pembeli karena salah perhitungan. Makadari itu kita harus berhati hati. Dan buatlah kesan profesional karena di bisnis property pelanggan ataupun penjual akan lebih percaya jika anda memiliki kesan yang profesional tentu saja hal itu bukan sekedar kesan tetapi anda haru benar benar profesional dalam menjalan kan bisnis ini. Ketika anda sudah benar benar terjun dan menjadi seorang profesional akan lebih mudah untuk menjalakan bisnis ini. Tanpa anda mencari pembeli ataupun penjual mereka pun akan datang sendiri menghampiri anda disinilah pentingnya kesan anda sebagai broker menjadi keuntungan bagi bisnis yang anda jalankan seperti saya jelaskan di awal.

7. Perluas pemasaran anda dijaman sekarang dengan berkembangnya kemajuan teknologi sudah banyak cara untuk memperluas pemasaran anda anda bisa memasang iklan dengan jasa pengiklanan seperti google adsense dan lain sebaginya hal ini sangat bagus sekali dilakukan karena jasa pengiklanan via online anda bisa menentukan target daerah yang ingin anda tuju. Dan jangauanya pun sangat luas karena jasa pengiklanan ini via internet atau online. Atau anda bisa membuat website sendiri jika budget anda minim anda bisa menggunkan blogger atau wordpress. Tetapi jika anda menggunakan hosting gratisan hal itu akan membuat anda kurang dipercaya lebih baik anda menyiapkan dana sekitar 500 ribu sampai satu juta untuk pembuatan website dan domain. Dengan begitu anda bisa memasarkan bisnis anda jauh lebih luas dan dapat menigkatkan kinerja bisnis anda.

 8. Jika anda sudah dikenal oleh banyak penjual ataupun pembeli cobalah buat brand property anda sendiri jika anda punya brand sendiri maka akan lebih mudah bagi pembeli ataupun penjual untuk mengingat anda anda seperti memiliki perusahaan sendiri jelas dari berbagai sudut pandang anda sudah berada hampir di posisi kesuksan tetapi mendapatkan lebih mudah dari pada mempertahankan maka dari itu jika anda sudah punya brand sendiri cobalah buat standart untuk brand anda agar brand anda dikenal berkualitas. Dengan begitu anda bisa mendapatkan kepercayaan dari rekan kemitraan anda ataupun dari pembli rumah anda pun dapat memberi harga yang sangat baik tentu saja dengan kualitas yang baik pula.

9. Bangun management keuangan yang bonefit karena anda sekarang sudah ditingkat perisahaan anda memrelukan management keuangan yang setara dengan bisnis anda karena bisnis tanpa adanya management makan akan mudah runtuh. Maka dari itu buatlah pembagian dari hasil yang anda dapat alokasikan sesuai dengan kebutuhan buatlah dana untuk kejadian yang tidak terduga. Buatlah pembukuan yang baik agar mudah untuk mengatahui omset dan laba perusahaan anda  

10. Pekerjakan karyawan jika keuntungan anda sudah memungkin kan untuk membayar pegawai carilah karyawan untuk membantuk kinerja bisnis anda menjadi lebih baik. Karena jika dengan adanya pegawai kita akan bisa mempermudah pekerjaan kita dan juga dapat membantu orang lain untuk memperolah pendapatan. Cari lah pegawai yang memiliki loyalitas dan bisa anda percaya jangan anggap mereka sebagai bawahan anggap lah mereka seagai rekan kerja anda. Ingatlah bahwa anda pernah do posisi mereka dulu jadi berilah mereka bimbingan agar dapat membantu anda juga dalam berbisnis. Jika anda bisa memosisikan mereka sebagai rekan kerja maka meraka pun tidak akan segan membantu anda dan merakan akan loyal pada perusahaan anda. Nilai lah pegawai anda secara psikolgi mereka. Apakah pekerja keras atau pemalas. Jika sudah beberapa waktu tidak ada perubahan anda boleh mengganti pegawai karena untuk mempertahankan standart perusahaan anda.

Ingat bahwa mempertahankan lebih sulit dari pada mendapatkan maka jagalah kualitas bisnis anda jangan membuat hubungan yang sudah terjalin dengan kolega anda terputus. Itulah Strategi untuk mencapai kesuksesan  pebisnis properti yang baik.

Rizki Agung

Phasellus facilisis convallis metus, ut imperdiet augue auctor nec. Duis at velit id augue lobortis porta. Sed varius, enim accumsan aliquam tincidunt, tortor urna vulputate quam, eget finibus urna est in augue.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar